KONEKSI ANTARMATERI 3.1
KONEKSI ANTARMATERI Sari Puji Susanty, S.Pd.,Gr – SMPN 1 Cisalak CGP Angkatan III, Kab. Subang Pernyataan Pemantik “Mengajarkan anak menghitung itu baik, namun mengajarkan mereka apa yang berharga/utama adalah yang terbaik.” ( Teaching kids to count is fine but teaching them what counts is the best ) Bob Talbert · Kaitan kutipan di atas dengan proses pembelajaran yang sedang saya pelajari adalah bahwa saya tak semata belajar mengenai teori saja, tetapi ada hal-hal penting yang harus diterapkan dengan baik. Bahwa belajar itu butuh kepemimpinan dalam mengambil keputusan yang tepat. Pada kutipan tersebut telah jelas agar kita menanamkan hal-hal utama yang berhubungan dengan nilai dan karakter. · Nilai-nilai atau prinsip-prinsip yang kita anut dalam suatu pengambilan keputusan dapat memberikan dampak pada lingkungan kita yaitu dengan melakukan tindakan nyata. Tanpa tindakan nyata maka semua itu hanyalah teori dengan aturan-aturan belaka. Tidak lupa